Pendaftaran Online IAIN Sultan Amai Gorontalo 2024/2025

iaingorontalo.ac.id 2024 -- PMB IAIN Gorontalo, Cara Pendaftaran IAIN Sultan Amai Gorontalo Online, Pendaftaran SPAN-PTKIN / UM-PTKIN / PMB Jalur Mandiri IAIN Gorontalo, KIP Kuliah, Bidikmisi, Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Gorontalo, Informasi Pendaftaran Diploma / S1 / S2 / S3 IAIN Gorontalo, Pendaftaran Kuliah IAIN Sultan Amai Gorontalo, Pendaftaran Maba IAIN Gorontalo, 2026. 2027.

Kali ini admin akan berbagi informasi tentang Pendaftaran Online IAIN Sultan Amai Gorontalo 2024/2025. Informasi ini ditujukan bagi calon mahasiswa yang akan mendaftarkan diri sebagai mahasiswa baru di IAIN Sultan Amai Gorontalo. Mari kita simak informasinya berikut ini.

http://www.pendaftaranonline.web.id/

IAIN Sultan Amai Gorontalo adalah salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Indonesia yang terletak di Gorontalo. Lokasi kampusnya ada 2 yaitu :
  • Kampus I: Jl. Gelatik No. 1 Kota Gorontalo - Telp. 0435-827242
  • Kampus II: Jl. Pone Kec. Limboto Barat, Kab Gorontalo - Telp. 0435-827242
Status IAIN Sultan Amai Gorontalo sebelumnya adalah STAIN Sultan Amai Gorontalo. Perubahan status tersebut didasarkan pada Keputusan Presiden RI. Nomor 91 tanggal 18 Oktober 2004 M atau 10 Ramadhan 1425 H dan diperkuat dengan Keputusan Menteri Agama RI. Nomor 04 Tahun 2005 tentang Organisasi dan Tata Kerja IAIN Sultan Amai Gorontalo.

IAIN Sultan Amai Gorontalo telah memiliki beberapa 4 fakultas yaitu Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, yang semua terdiri dari beberapa program studi seperti berikut ini:
Pendidikan Agama Islam, Manajemen Pendidikan Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Bahasa Inggris, Hukum Keluarga (Al-Ahwal Al-Syakhsiyyah), Ekonomi Syariah, Filsafat Agama, Komunikasi Penyiaran Islam, Ilmu Al-Quran dan Tafsir, Ilmu Hadits, Manajemen Dakwah, Perbankan Syariah, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Guru Raudlatul Atfal, Hukum Tata Negara (Syiasah), Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah), Hukum Pidana Islam (Jinayah), Akhlak dan Tasawuf, Sosiologi Agama, Pengembangan Masyarakat Islam
Itulah beberapa program studi yang ada di IAIN Sultan Amai Gorontalo yang dapat dipilih ketika mendaftaran diri sebagai calon mahasiswa baru di kampus ini.

Selanjutnya admin berikan informasi mengenai jalur-jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru IAIN Sultan Amai Gorontalo. Mari kita simak informasinya berikut ini.

Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Sultan Amai Gorontalo

1. Pendaftaran IAIN Gorontalo Jalur SPAN-PTKIN

SPAN-PTKIN merupakan jalur seleksi nilai raport, tanpa ujian tertulis. Jalur ini diperuntukkan bagi siswa-siswi berprestasi yang akan lulus dari Sekolah pada tahun ini yang ingin masuk ke UIN / IAIN / STAIN, salah satunya masuk ke IAIN Gorontalo.

Pendaftaran SPAN-PTKIN dilakukan secara online melalui alamat www.span-ptkin.ac.id. Kepala sekolah mengawali pendaftaran dengan mengisi data-data siswa di PDSS SPAN-PTKIN. Setelah itu, masing-masing siswa akan mendapatkan kode akses pendaftaran.

Siswa menggunakan kode akses tersebut untuk login ke alamat di atas dan kemudian melengkapi data pendaftaran hingga mencetak kartu peserta SPAN-PTKIN.

Informasi lengkap seperti persyaratan pendaftaran, jadwal pelaksanaan, biaya pendaftaran, tahapan seleksi, jumlah pilihan PTKIN dan program studi, daftar PTKIN se-Indonesia, dan lain sebagainya dapat dibaca pada artikel berikut ini :
2. Pendaftaran IAIN Gorontalo Jalur UM-PTKIN

UM-PTKIN merupakan jalur seleksi ujian tertulis untuk menyeleksi calon mahasiswa baru masuk ke UIN / IAIN / STAIN, salah satunya masuk ke IAIN Gorontalo.

Pendaftaran UM-PTKIN dilakukan sendiri oleh calon mahasiswa. Calon mahasiswa terlebih dahulu membayar biaya pendaftaran di Bank untuk mendapatkan kode akses pendaftaran. Setelah itu menggunakan kode akses tersebut untuk mendaftar UM-PTKIN online melalui alamat www.um-ptkin.ac.id

Informasi penting lainnya seperti persyaratan pendaftaran, jadwal pelaksanaan, biaya pendaftaran, materi seleksi, jumlah pilihan PTKIN dan program studi, daftar PTKIN se-Indonesia, dan lain-lain dapat dibaca pada artikel yang telah admin siapkan berikut ini :
3. Pendaftaran IAIN Gorontalo Jalur Lokal Mandiri

Jalur Mandiri Lokal adalah jalur seleksi mandiri yang dibuka oleh IAIN Gorontalo untuk menyeleksi calon mahasiswa baru melalui ujian ertulis. Jalur ini memberi kesemapatan bagi calon mahasiswa yang meungkin saja sebelumnya telah mengikuti jalur lainnya namun belum dinyatakan lulus, nah inilah kesempatannya.

Pendaftaran dilakukan secara online melalui alamat pmb-lokal.iaingorontalo.ac.id atau baca informasinya lebih lanjut di alamat iaingorontalo.ac.id. Informasi lain yang dibutuhkan dapat dibaca pada alamat tersebut.

4. Pendaftaran KIP Kuliah IAIN Gorontalo

KIP Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan yang diberikan kepada calon mahasiwa kurang mampu dari segi ekonomi dan memiliki prestasi yang baik.

Untuk penjelasan lebih lanjut, silahkan baca pada artikel Pendaftaran KIP Kuliah Kemenag
5. Pendaftaran Pascasarjana IAIN Gorontalo

IAIN Gorontalo juga membuka seleksi penerimaan mahasiswa baru jenjang Pascasarjana. Bagi anda yang ingin mendaftarkan diri, maka baca terlebih dahulu informasinya pada alamat iaingorontalo.ac.id

Itulah jalur-jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru yang dibuka oleh IAIN Sultan Amai Gorontalo. Untuk informasi lain yang diperlukan dapat dibaca secara langsung di website resmi di alamat iaingorontalo.ac.id

Baca juga :

Demikianlah informasi yang dapat admin sampaikan tentang Pendaftaran Online IAIN Sultan Amai Gorontalo. Semoga informasi yang telah admin sampaikan tersebut bermanfaat untuk semua.

Admin turut mendoakan semoga kamu bisa diterima di IAIN Sultan Amai Gorontalo melalui jalur seleksi yang kamu ikuti. Terima kasih telah membaca artikel ini. Please share and comeback.