Pendaftaran Online Poltrada Bali 2024/2025 (Politeknik Transportasi Darat Bali)

Poltrada Bali 2024 -- Pendaftaran Poltrada Bali, Penerimaan Taruna/i Baru Poltrada Bali, Pendaftaran Taruna Baru Poltrada Bali, Pendaftaran Kuliah Kedinasan di Poltrada Bali, Syarat dan Jadwal  Pendaftaran di Poltrada Bali, Penerimaan Balai Pendidikan Dan Pelatihan Transportasi Darat. 2026. 2027.

Pada kesempatam ini admin akan berbagi informasi tentang Pendaftaran Online Poltrada Bali 2024/2025 (Politeknik Transportasi Darat Bali). Informasi ini ditujukan bagi calon taruna baru yang akan mendaftarkan diri di kampus Poltrada Bali. Langsung saja simak informasi selengkapnya di bawah ini.


Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat Bali atau disingkat dengan nama BPPTD Bali atau BP2TD Bali adalah salah satu lembaga Diklat transportasi darat yang bernaung di bawah Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.yang merupakan lembaga kedinasan.

BPPTD Bali berdiri sejak tahun 2002 berdasarkan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor Km 73 tahun 2002 tentang Organisasi dan Tata Kerja Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat.

Tugas pokok utama BPPTD Bali yaitu menyelenggarakan Diklat Teknis (shortcourse) yang diperuntukkan bagi para Pegawai Negeri Sipil Dinas Perhubungan Propinsi, Kabupaten atau Kota, untuk meningkatkan kemampuan dan profesionalitas kerja khususnya di sub sektor perhubungan darat seperti di bidang lalu lintas dan angkutan jalan.

Nah, bagi anda yang telah bekerja dan ingin meningkatkan kemampuan dan profesionalitas kerja, maka dapat menempuh diklat di BPPTD Bali. Ini direkomendasikan pada pegawai yang tinggal di daerah Bali dan provinsi yang berdekatan dengan Bali. Untuk daerah Sematera, ada BPPTD Palembang yang bisa dipilih.

Dengan peningkatan kemampuan dan profesionalitas kerja, maka tujuan-tujuan yang ingin dicapai dari sebuah lembaga / perusahaan dapat terbantu oleh anda. Anda akan menjadi salah satu orang yang makin dipercaya atas kemampuan yang anda miliki.

Kini BPPTD Bali telah berubah menjadi Politeknik Transportasi Darat Bali (Poltrada Bali). Perubahan ini didasarkan pada tahun 2019 dengan diterbitkannya Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia, dengan Nomor PM 30 tahun 2019 pada tanggal 10 Mei 2019 tentang Organisasi dan Tata Kerja Politeknik Transportasi Darat Bali. maka Balai Pendidikan dan Pelatihan Transpormasi Darat Bali berubah nomenklatur menjadi Politeknik Transportasi Darat Bali (Poltrada Bali).

Adapun program studi yang ada di Poltrada Bali yaitu :
  • D-III Manajemen Transportasi Jalan
  • D-IIII Teknologi Mekanika Otomotif
  • D-III Manajemen Logistik

Bagi anda yang ingin menempuh pendidikan di Poltrada Bali, maka harus dapat memenuhi persyaratan dan ketentuan pendaftaran. Berikut informasi selengkapnya yang harus anda simak.

Perlu diketahui bahwa jalur masuk ke Poltrada Bali ada 2, yaitu jalur mandiri dan jalur ikatan dinas. Di bawah ini akan diinformasikan pendaftaran jalur ikatan dinas.

A. Program Studi dan Persyaratan Lulusan

1. Program Studi D III Manajemen Transportasi Darat (MTJ), untuk lulusan :
  • SMA / MA (IPA) / sederajat,
  • SMK Jurusan Teknologi Konstruksi dan Properti, Teknik Geomatika dan Geospasial, Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Elektronika, Telmik Komputer dan Informatika, Teknik Telekomunikasi.

2. Program Studi D III Teknologi Otomotif (TO), untuk lulusan :
  • SMA/MA IPA sederajat,
  • SMK Jurusan Ketenagalistrikan, Telorik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Elektronika, Teknik Komputer dan Informatika (kecuali Multimedia).

3. Program Studi D III Manajemen Logistik (M. Log), untuk lulusan :
  • SMA/MA IPA/IPS sederajat
  • SMK Jurusan Teloeik Industri, Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Elektronika, Teknik Komputer dan Informatika, Akuntansi dan Keuangan, Teknik Geomatika dan Geospasial, Teknik Telekomunikasi.

B. Persyaratan Pendaftaran

Selain harus memenuhi persyaratan ijazah kelulusan seperti yang diinformasikan di atas, calon taruna / taruni juga harus memenuhi persyaratan pendaftaran yang telah ditentukan oleh panitia. Persyaratan pendaftaran dapat dibaca langsung pada artikel Pendaftaran Sipencatar Ikatan Dinas Kemenhub. Link artikel diberikan di bagian bawah.

C. Cara Pendaftaran

Cara pendaftaran calon taruna baru Poltrada Bali dilakukan secara online dengan mengisi sejumlah data pendaftaran di website. Berikut Alur Pendaftaran Calon Taruna Poltrada Bali :
  1. Mendaftar di Portal SSCN BKN di alamat sscasn.bkn.go.id untuk mendapatkan username dan password, dan mencetak tanda  bukti pendaftaran I.
  2. Melanjutkan pendaftaran di Portal Sipencatar Dephub di alamat sipencatar.dephub.go.id menggunakan username dan password dari Portal SSCN BKN. (Buka : Pendaftaran Sipencatar Dephub)
  3. Melengkapi data pendaftaran dan mengunggah dokumen yang diperlukan di Portal Sipencatar Dephub
  4. Mencetak tanda bukti pendaftaran II

        D. Tahapan Seleksi

        Adapun tahapan seleksi yang akan diikuti oleh calon taruna baru Poltrada Bali ada 3 tahap, yaitu :
        1. Seleksi Tahap I :
          • Pendaftaran dan seleksi administrasi
        2. Seleksi Tahap II :
          • Seleksi Kompeternsi Dasar (SKD) yang terdiri dari TWK, TIU, dan TKP
        3. Seleksi Tahap III :
          • Tes Kesehatan
          • Kesemaptaan
          • Psikotes
          • Wawacara

                        E. Jadwal Pendaftaran

                        Pendaftaran calon taruna Poltrada Bali jalur ikatan dinas dilakukan bersamaan dengan perguruan tinggi ikatan dinas lainnya. Untuk jadwalnya bisa dibaca pada artikel Pendaftaran Sipencatar Ikatan Dinas Kemenhub.

                        F. Lokasi Tes

                        Kemudahan untuk datang ke mengikuti tes dapat dilihat dari banyaknya lokasi tes. Calon taruna dapat memilih lokasi tes yang paling dekat dengan tempat tinggalnya. Berikut lokasi tes selengkapnya.

                        1. Satuan Kerja / UPT Badan Pengembangan SDM Perhubungan :
                        • STTD Bekasi - Jl. Raya Setu KM.3,5 Cibuntu, Cibitung Bekasi, Tlp.(021) 8254640,82608995-6
                        • STIP Jakarta - Jl. Marunda Raya, Jakarta Utara Tlp. (021) 44834345
                        • STPI Curug - Jl. Raya PLP/ STPI Curug, Tangerang Tlp.(021)5982204-5  Ext.527
                        • BPPTD Palembang - Jl. Sabar Jaya No. 116 Perajin, Mariana Palembang Tlp.(0711) 7537263
                        • Poltrada Bali - Jl. Batu Hyang No. 109 X Batu Bulan, Gianyar Bali Tlp. (0361) 291103
                        • PKTJ Tegal - Jl. Semeru No. 3 Tegal Tlp.(0283) 351061
                        • API Madiun - Jl. Tirta Raya Kota Madiun, Jawa Timur 63132, Tlp. 0351- 474777(hunting); Fax 0351 – 464788
                        • PIP Semarang - Jl. Singosari No. 2A Semarang Tlp.( 024) 8311527
                        • PIP Makassar - Jl. Tentara Pelajar No. 173 Makassar Tlp. (0411) 316975
                        • Poltekpel Surabaya - Jl. Gunung Anyar Blvd. No. 1, Rungkut, Surabaya Tlp. (031) 8714643/ 8714673; Fax (031) 8714652
                        • ATKP Medan - Jl. Penerbangan No.85 Padang Bulan Km.8,5 Medan Tlp.(061) 8360675
                        • ATKP Surabaya - Jl. Jemur Andayani I/73 Wonocolo Surabaya Tlp.(031) 8410871
                        • ATKP Makassar - Jl. Poros Makassar Maros, Km 25 Mandai Sulsel Tlp. (0411) 373212
                        • Balai Pendidikan dan Pelatihan Penerbangan (BPPP) Jayapura - Jl. Kayu Batu No. 6 Jayapura 99117 Po Box 1324 Tlp.(0967) 541049
                        • Balai Pendidikan dan Pelatihan Penerbangan (BPPP) Palembang - Jl. Adi Sucipto,Talang Betutu Palembang Tlp. (0711) 410930
                        • Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP) Sorong  - Jl. Tanjung Saoka No.1 Distrik Sorong Barat Tlp. 08179152858
                        • Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP) Malahayati Aceh Besar - Jl. Malahayati KM. 19 Aceh Besar – Aceh, Telp. (0651) 7403737 FAX. (0651) 7403738
                        • Balai Pendidikan dan Pelatihan Penerbang (BP3) Banyuwangi - Komplek Bandara Blimbingsari, Jl. Agung Wilis Kecamatan Rogojampi Banyuwangi - Jawa Timur, Telp. (0333) 7612888, 630456
                        • Balai Pendidikan dan Pelatihan Pelayaran (BPPP) Padang Pariaman - Jl. Syeh Burhanuddin No.1 Tiram, Ulakan Tapakis, Kab. Padang Pariaman, Sumatera Barat, 25572 Telp. 0751 – 4851512

                        2. Dinas Perhubungan :
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Jambi - Jl. Prof. M. Yamin, S.H., No. 76 Simpang Kawat – Jambi, Telp. (0741) 60348
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Kep. Bangka Belitung - Komplek Perkantoran dan Pemukiman Terpadu Pemprov. Kep. Babel, Kel. Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kota Pangkalpinang, Bangka Telp (0717) 437442
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Riau - Jl. Jenderal Sudirman No 474, Kota Pekanbaru, Riau Telp. (0761) 34245 – 33992
                        • Dinas Perhubungan Kota Balikpapan - Jl. Ruhui Rahayu I No. 5 Balikpapan, Kalimantan Timur Telp. (0542) 876291
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Barat - Jl. Adi Sucipto Km.9,2 Sungai Raya Telp. (0561)721466
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Selatan - Jl. Dharma Praja II Kawasan Perkantoran Pemprov. Kalimantan Selatan, Banjarbaru Telp. (0511) 6749842
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tengah - Jl. R.A Kartini No.35 Palu Telp. (0451) 422196, 421602
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara - Jalan Sultan Hasanuddin, Kendari, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Indonesia
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Utara - Jl. RE Martadinata No.11, Manado Telp. (0431) 855166
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Nusa Tenggara Barat - Jl. Langko No. 49 Kota Mataram Telp. (0370) 633735, 637484
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Nusa Tenggara Timur - Jl. Palapa No. 17 Kupang Telp. (0380) 833691,831321
                        • Dinas Perhubungan Provinsi Maluku - Jl. Dr. Malaihollo, Air Salobar, Ambon, Maluku
                        • Dinas Perhubungan Kota Ternate - Jl. Monunutu, Kelurahan Tanah Raja, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate

                        Itulah informasi mengenai penerimaan taruna baru Poltrada Bali. Untuk informasi lain yang diperlukan dapat dilihat langsung di website resmi atau tanyakan pada panitia. Bila ada perubahan atau perbedaan, maka silahkan lihat di website resmi.

                        Baca Juga Artikel Terkait :

                        Demikian penyampaian tentang Pendaftaran Online Poltrada Bali (Politeknik Transportasi Darat Bali). Mudah-mudahan informasi ini dapat memberikan pencerahan untuk anda semua. Admin turut mendoakan semoga anda bisa diterima di Poltrada Bali. Terima kasih.