Pendaftaran Online UAD 2024/2025 (Universitas Ahmad Dahlan)

pmb.uad.ac.id 2024 -- PMB UAD, Info Admisi PMB UAD, Pendaftaran Mahasiswa Baru UAD, Penerimaan Mahasiswa Baru UAD, Pendaftaran Diploma / Sarjana / Pascasarjana / Profesi UAD, Jalur Masuk UAD, Pendaftaran Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD), 2026. 2027.

Pada kesempatan ini, admin akan memberikan informasi mengenai Pendaftaran Online UAD 2024/2025 (Universitas Ahmad Dahlan). Dengan adanya informasi ini, semoga bisa menjadi arahan bagi anda dalam melakukan proses pendaftaran sebagai calon mahasiswa baru UAD. Ayo simak informasi selengkapnya berikut ini.

http://www.pendaftaranonline.web.id/

Universitas Ahmad Dahlan atau dikenal dengan UAD adalah Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Yogyakarta, Indonesia. Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah didirikan pada 19 Desember 1994. Moto Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yaitu Integritas Moral dan Intelektual (Moral and Intellectual Integrity).

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) memiliki 5 alamat kampus, yaitu
  • Kampus 1 : Jl. Kapas 9, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta 55166
  • Kampus 2 : Jl. Pramuka 42, Sidikan, Umbulharjo, Yogyakarta 55161
  • Kampus 3 : Jl. Prof. Dr. Soepomo, S.H., Janturan, Warungboto, Umbulharjo, Yogyakarta 55164
  • Kampus 4 : Jl.Ringroad Selatan, Yogyakarta
  • Kampus 5 : Jl. Ki Ageng Pemanahan 19, Yogyakarta

Program pendidikan yang diselenggarakan di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meliputi program pendidikan akademik jenjang Sarjana, program Profesi, dan Program Pascasarjana.

Fakultas dan Program Studi yang ada di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yaitu :
  • Fakultas Tarbiyah dan Dirasat Islamiyah (FTDI), dengan Program Studi : Tafsir Hadits (S-1), Bahasa dan Sastra Arab (S-1), dan Tarbiyah (S-1)
  • Fakultas Ekonomi (FE), dengan Program Studi : Ekonomi Pembangunan (S-1), Manajemen (S-1), dan Akuntansi (S-1)
  • Fakultas Farmasi (F Far), dengan Program Studi : Farmasi (S-1), dan Program Profesi Apoteker
  • Fakultas Hukum (FH), dengan Program Studi : Ilmu Hukum (S-1)
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), dengan Program Studi : Bimbingan Konseling (S-1), Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S-1), Pendidikan Bahasa Inggris (S-1), Pendidikan Matematika (S-1), Pendidikan Fisika (S-1), Pendidikan Biologi (S-1), Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (S-1), Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S-1), Pendidikan Guru PAUD (S-1), PGBI-MIPA Pendidikan Biologi (S1), PGBI-MIPA Pendidikan Fisika (S1), PGBI-MIPA Pendidikan Matematika (S1).
  • Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), dengan Program Studi : Ilmu Kesehatan Masyarakat (S-1)
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), dengan Program Studi : Matematika (S-1), Fisika (S-1), Sistem Informasi (S-1), Biologi (S-1)
  • Fakultas Psikologi (F Psi), dengan Program Studi : Psikologi (S-1)
  • Fakultas Sastra, Budaya, dan Ilmu Komunikasi (FSBIK), dengan Program Studi : Sastra Inggris (S-1), Sastra Indonesia (S-1), Ilmu Komunikasi (S-1)
  • Fakultas Teknologi Industri (FTI), dengan Program Studi : Teknik Industri (S-1), Teknik Informatika (S-1), Teknik Kimia (S-1), Teknik Elektro (S-1)
  • Program Pascasarjana terdiri dari Magister Pendidikan Fisika (S-2), Magister Psikologi (S2), Magister Psikologi Profesi (S-2), Magister Pendidikan Bahasa Inggris (S-2), Magister Farmasi Klinis (S-2), Magister Farmasi POKBA (S-2), Magister Manajemen Pendidikan (S-2)

Itulah beberapa Fakultas dan Program Studi yang anda di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang bisa anda pilih saat anda melakukan pendaftaran mahasiswa baru. Semoga dapat menambah informasi bagi anda.

Setelah mengetahui informasi di tersebut, selanjutnya anda dapat melakukan pendaftaran sebagai calon mahasiswa baru UAD dengan mengikuti jalur seleksi masuk yang dibuka oleh UAD. Berikut beberapa jalur penerimaan mahasiswa baru yang dibuka oleh UAD.

1. Pendaftaran Jalur Tes Tulis UAD

Jalur Tes Tulis adalah jalur seleksi penerimaan calon mahasiswa baru yang diperuntukkan bagi lulusan SMA / SMK / MA / sederajat yang penetapan kelulusannya didasarkan hasil nilai / skor tes tulis. 

Ketentuan Pendaftaran Jalur Tes Tulis
  1. Lulus SMA / SMK / MA / Sederajat atau Peserta UN tahun ini
  2. Syarat berkas :
    • Foto Copy ijazah SMA / SMK / MA atau yang sederajat dilegalisir, atau surat keterangan lulus UN, atau surat keterangan siswa peserta UN tahun ini
    • Pas foto berwarna terbaru 3 x 4 cm, 1 (satu)
    • Wajib memilih 2 (dua) program studi berbeda, pada kelompok IPA / IPS / IPC.
    • Calon mahasiswa asing wajib memiliki surat izin dari Ditjen Dikti Kemendikbud Republik Indonesia, serta memiliki sertifikat kursus/pelatihan bahasa Indonesia.
    • Tidak buta warna.
    • Keputusan kelulusan penerimaan tidak dapat diganggu-gugat.

Untuk informasi lain yang anda butuhkan bisa anda baca di website resmi UAD.

2. Pendaftaran Jalur Swadana UAD

Jalur Swadana adalah jalur penerimaan calon mahasiswa baru seperti jalur seleksi tes tulis namun hanya untuk program studi tertentu dan diperuntukkan bagi lulusan SMA / SMK / MA / sederajat dengan lulusan tahun 5 tahun terakhir. Kelulusan jalur swadana ini didasarkan pada hasil akhir dari nilai / skor tes tulis.

Biaya pendidikan jalur swadana ini meliputi biaya pendidikan reguler dan biaya tambahan swadana. Bagi anda yang berminat, silahkan daftarkan diri anda. Untuk informasi lebih lanjut silahkan baca di website resmi UAD.

3. Pendaftaran Jalur Pindahan dan Transfer UAD

Jalur Pindahan & Transfer diperuntukkan bagi mahasiswa pindahan atau mahasiswa transfer. Bagi anda yang mengikuti jalur ini, maka harus memenuhi beberapa persyaratan berikut ini.

Persyaratan Administrasi Mahasiswa Pindahan
  • Mengisi formulir yang tersedia
  • Foto copy Ijazah diploma yang dilegalisir (bagi lulusan diploma)
  • Surat pindah kuliah dari PT asal (bagi mhs pindah kuliah)
  • Foto copy Transkrip akademik yang dilegalisir (bagi lulusan diploma & mhs pindah kuliah)
  • Akreditasi prodi asal (bagi lulusan diploma & mhs pindah kuliah)
  • Foto copy Ijazah SMA
  • Foto copy Akte kelahiran
  • Foto copy Kartu keluarga
  • Foto 3×4 (2 lembar) dan 4×6 (2 lembar)

Untuk informasi lebih lanjut bisa anda baca anda bacadi website resmi UAD.

4. Pendaftaran Jalur Bebas Tes Tulis UAD

Jalur Bebas Tes Tulis atau disingkat BTT adalah jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru yang diselenggarkaan oleh UAD sebagai jalur masuk yang diperuntukkan bagi para lulusan SMA / SMK / MA / sederajat yang kelulusannya didasarkan pada prestasi-prestasi calon mahasiswa dengan kemudahan bebas tes tulis.

Ketentuan Jalur Bebas Tes Tulis
  1. Peserta harus Beragama Islam.
  2. Persyaratan Peserta :
    • Siswa aktif kelas XII yang merupakan peserta UN maupun ujian sekolah tahun ini
    • Lulus ujian nasional dan ujian sekolah untuk lulusan 3 tahun terakhir termasukdi dalamnya lulusan tahun ini
    • Untuk prodi tertentu, boleh lulusan 5 tahun terakhir.
    • Menyerahkan berkas-berkas pendukung syarat prestasi yang sesuai yang telah dilegalisir
    • Tidak buta warna.
    • Calon mahasiswa asing harus memiliki surat izin dari Ditjen Dikti Kemendikbud Republik Indonesia, serta memiliki sertifikat kursus / pelatihan bahasa Indonesia.

Macam-macam Jalur Bebas Tes Tulis UAD

Jalur PMDK-SSO
  • Jalur seleksi TANPA TES berdasarkan prestasi SENI / SAINS-IPTEK / OLAHRAGA NOMOR PERORANGAN (berlaku untuk program studi selain Farmasi).
  • Minimal juara 3 tingkat SMTA se- Kabupaten / Kota (Berkas: FC sertifikat kejuaraan yang dilegalisir)

Jalur PMDK-RAPOR
  • Jalur seleksi TANPA TES berdasarkan NILAI RAPORT. (berlaku untuk program studi selain Farmasi).
  • Rata-rata nilai raport 7,5 ,atau nilai rata-rata 3,0 nilai skala kurtilas untuk mata pelajaran yang relevan, semester 2,3,4 (Berkas: FC raport legalisir)

Jalur PMDK-UN
  • Jalur seleksi TANPA TES berdasarkan Nilai UN (berlaku untuk program studi selain Farmasi). 
  • Nilai murni UN rata-rata minimal 7 dan tidak ada nilai dibawah 5,5 (Berkas: FC ijazah & SKHUN legalisir)

S-PSB (Seleksi-Penelusuran Siswa Berprestasi)
  • Jalur seleksi TANPA TES dengan pilihan pertama program studi Farmasi dan pilihan kedua selain program studi Farmasi berdasarkan NILAI RAPORT dan NILAI UN 
  • Rata-rata nilai raport 8,0 ,atau nilai rata-rata 3,2 nilai skala kurtilas untuk mata pelajaran yang relevan pada semester 2,3,4 dan nilai murni UN rata-rata minimal 7,5 dan tidak ada salah satu mapel UN bernilai dibawah 5,5 (Berkas: FC raport dan FC ijazah & SKHU legalisir)

BPM-KP (Beasiswa Program Misi-Kader Persyarikatan)
  • Jalur seleksi TANPA TES berdasarkan NILAI RAPORT, NILAI UN, Rekomendasi PRM, Dhuafa. Dengan fasilitas bebas biaya pendidikan dari semester 1 (satu) sampai dengan semester 8 (delapan)  
  • Rata-rata nilai raport 8,0 untuk mata pelajaran yang relevan, semester 2,3 & 4 dan Nilai murni UN rata-rata minimal 7,5 dan tidak ada nilai dibawah 5,5(Berkas: FC raport dan FC ijazah & SKHU legalisir)

BPM-HAFIDZ QUR’AN
  • Jalur seleksi berdasarkan tes kemampuan hafalan Al-Qur’an dan Rekomendasi PRM. Dengan fasilitas bebas biaya pendidikan dari semester1 (satu) sampai dengan semester 8 (delapan)
  • Rata-rata nilai raport 7,5 untuk semester 2,3 & 4, serta nilai murni UN rata-rata minimal 7,5 dan tidak ada nilai salah satu mapel UN dibawah 5,5 (Berkas: FC raport FC ijazah & SKHU legalisir)

BPM-SSO (Beasiswa Program Misi – Seni / Sains- Iptek / Olahraga)
  • Jalur seleksi TANPA TES berdasarkan prestasi seni / sains-Iptek / olahraga nomor perorangan (SSO). Dengan fasilitas bebas biaya pendidikan dari semester 1 (satu) sampai dengan semester 8 (delapan)
  • Prestasi seni / sains / olahraga minimal juara 3 provinsi, tingkat SMTA, nomor perorangan (Berkas: Sertifikat Kejuaraan, FC raport dan FC ijazah & SKHU legalisir) 

Untuk informasi lain yang anda butuhkan bisa anda baca di website resmi UAD.

5. Pendaftaran Program Internasional UAD

Program-program internasional yang dijalankan oleh UAD antara lain program sandwich, joint degree, ASEAN International Mobility Students (AIMS), Beasiswa Unggulan dari Pemerintah Filipina, Beasiswa Muhammadiyah bagi mahasiswa asal Thailand, Indonesian Culture and Language Courses (ICLC), dan lain-lain.

Beberapa Perguruan Tinggi yang telah menandatangani MOU dengan UAD dan telah merealisaikan programnya antara lain :
  • China : GuangXi University for Nationalities, Xiang sihu College, GuangXi Medical University.
  • Thailand : University of Thammasat , Prince of Songkhla University, Rangsit University, Nakhon Pathom Rajabhat University, Kohn Kaen University
  • Malaysia : Universiti Sains Malaysia, Universiti Utara Malaysia, Universiti of Malaya, Universiti Sultan Zaenal Abidin
  • Phillipine : Ifugao State University, University of Nueva Caceres, University of Saint Antonio
  • Jepang : Shinjuku Language Center
  • New Zealand : Massey University
  • Holland / Belanda : Leiden University
  • Kamboja / Cambodia : MUSA-ASIAH Foundation.

Informasi lebih lanjut mengenai program Internasional yang diselenggarakan oleh UAD dapat anda baca melalui alamat web : http://www.oia.uad.ac.id/

Itulah jalur-jalur seleksi masuk UAD yang bisa anda pilih ketika mendaftarkan diri menjadi calon mahasiswa baru UAD. Silahkan pilih dan ikuti sesuai minat dan bakat anda.

Catatan : Apabila ada perubahan atau perbedaan informasi, maka yang berlaku adalah yang ada di website resmi UAD.


Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan. Smoga informasi tentang Pendaftaran Online UAD (Universitas Ahmad Dahlan) yang telah dibahas bermanfaat bagi anda. Ayo bantu bagikan informasi ini dengan teman atau kerabat anda yang membutuhkan.

Admin turut mendoakan semoga anda lulus seleksi dan diterima menjadi mahasiswa baru di UAD. Terima kasih atas waktu yang anda luangkan untuk membaca artikel ini, semoga kesuksesan dan harapan kita dapat terwujudkan. Aamiin Ya Robbal 'Alamin.