Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta 2026/2027 (Sekolah Tinggi Manajemen Industri)
Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta 2026 -- Situs Resmi : jarvis.stmi.ac.id, PMB Politeknik STMI Jakarta, Penerimaan Maba Politeknik STMI Jakarta, Pendaftaran Mahasiswa Baru Online Politeknik STMI Jakarta, Pendaftaran Politeknik Sekolah Tinggi Manajemen Industri Jakarta.
Kali ini admin akan berbagi infomasi tentang Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta 2026/2027 (Sekolah Tinggi Manajemen Industri). Infomasi ini disampaikan terutama bagi anda yang ingin kuliah di Politeknik STMI Jakarta. Mari simak infomasi selengkapnya berikut ini.
Dunia industri kini semakin maju. Produk dari dunia industri khususnya di bidang otomotif sangatlah banyak misalnya motor dan mobil. Kita bisa menjumpai kedua jenis kendaraan tersebut dimana-mana
Kita sebagai manusia Indonesia jangan hanya menjadi konsumen saja. Ayo kita kuliah tinggi agar mempunyai kemampuan di bidang otomotif, minimal bisa memperbaiki motor / mobil kita sendiri saat ada kerusakan.
Salah satu kampus yang menyelenggarakan pendidikan di dunia industri adalah kampus Politeknik STMI Jakarta.
Politeknik STMI Jakarta merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang berada di bawah Kementerian Perindustrian RI yang menyelenggarakan pendidikan vokasi di dunia industri otomotif.
Alamat kampus Politeknik STMI Jakarta di Jl. Letjen Suprapto No. 26 Cempaka Putih Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10510, Indonesia.
Berdasarkan Peraturan Menteri Perindustrian No. 01/M-IND/PER/1/2015, nama Sekolah Tinggi Manajemen Industri (STMI) berubah menjadi Politeknik STMI Jakarta.
Anda bisa menempuh pendidikan di Politeknik STMI Jakarta untuk meningkatkan atau menambah wawasan di bidang industri otomotif. Dikampus ini kita bisa menuntut ilmu sebanyak mungkin khususnya di dunia industri.
Ada beberapa program studi yang diselengarakan di Politeknik STMI Jakarta yaitu :
- D-IV Administrasi Bisnis Otomotif
- D-IV Sistem Informasi Industri Otomotif
- D-IV Teknik Kimia Polimer
- D-IV Teknik Industri Otomotif
- D-IV Teknologi Rekayasa Otomotif
Dari sejumlah program studi tersebut, mungkin salah satunya ada yang anda minati. Maka dari itu silahkan daftarkan diri anda menjadi calon mahasiswa baru Politeknik STMI Jakarta.
Ada beberapa jalur seleksi yang dibuka oleh Politeknik STMI Jakarta yaitu :
1. Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta melalui Jarvis Prestasi
Jarvis Prestasi STMI merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang seleksinya dilakukan tanpa melalui tes tulis, dimana dalam proses seleksinya menggunakan nilai rapor dan wawancara.
- Warga Negara Indonesia
- Siswa lulusan SMA / SMK / MA sederajat yang akan lulus tahun ini
- Submit nilai rapor mata pelajaran (minimal 80) semester 1 s/d semester 5 sesuai prodi yang dipilih:
- Teknik Industri Otomotif :Matematika, Bhs. Ing. & Fisika
- Administrasi Bisnis Otomotif :Matematika & Bhs. Inggris
- Sistem Informasi Industri Otomotif :Matematika & Bhs. Inggris
- Teknik Kimia Polimer :Matematika, Bhs. Ing. & Kimia
- Teknologi Rekayasa Otomotif :Matematika, Bhs. Ing. & Fisika
- Membayar biaya pendaftaran sesuai ketentuan
Informasi Penting Lainnya :
- Proses seleksi Jarvis Prestasi STMI dilakukan terpisah antara siswa yang bersala dari SMA/MA dan SMK (keduanya memiliki kuota masing-masing).
- Khusus siswa SMK yang mendaftar Jarvis Prestasi, submit nilai mata pelajaran yang dipersyaratkan di isi berdasarkan nilai yang ada (tidak harus penuh semester 1 s/d 5, dikarenakan struktur kurikulum yang berbeda). Namun tetap harus melampirkan scan rapor tiap-tiap semester.
- Mengisi formulir pendaftaran akun di https://jarvis.stmi.ac.id/
- Klik menu pendaftaran lalu isi data-data yang dibutuhkan hingga selesai
- Klik Login menggunakan email dan password yang telah didaftarkan
- Lengkapi data-data pendaftaran hingga semua terisi lengkap
- Ikuti proses pendaftaran hingga selesai
2. Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta melalui Jarvis Mandiri
Jarvis Mandiri STMI merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang seleksinya dilakukan melalui tes tulis (TPA dan Bhs Inggris) dan wawancara.
Persyaratan Jarvis Mandiri :
- Warga Negara Indonesia
- Siswa lulusan 5 tahun terakhir dari jenjang SMA / SMK / MA sederajat
- Wajib mengikuti ujian tulis (materi TPA dan Bhs Inggris) dan mengikuti wawancara.
- Membayar biaya pendaftaran
Proses Pendaftaran :
- Mengisi formulir pendaftaran akun di https://jarvis.stmi.ac.id/
- Klik menu pendaftaran lalu isi data-data yang dibutuhkan hingga selesai
- Klik Login menggunakan email dan password yang telah didaftarkan
- Lengkapi data-data pendaftaran hingga semua terisi lengkap
- Ikuti proses pendaftaran hingga selesai
Itulah informasi tentang Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta. Untuk informasi lain yang anda butuhkan dapat dibaca langsung di web resmi.
Catatan : Apabila ada perubahan atau perbedaan informasi, maka yang berlaku adalah yang ada di website resmi Politeknik STMI Jakarta.
Sumber : https://jarvis.stmi.ac.id/
Baca juga :
Demikianlah informasi yang dapat admin sampaikan tentang Pendaftaran Politeknik STMI Jakarta. Semoga informasi tersebut bermanfaat dan dapat memberikan pencerahan untuk anda.
Admin turut mendoakan semoga anda bisa lulus seleksi dan diterima menjadi mahasiswa baru di Politeknik STMI Jakarta. Terima kasih telah membaca artikel ini dan mari bantu bagikan informasi ini pada teman lainnya yang membutuhkan dan sukai juga halaman web kami.